Size: 468 X 60 pixels

Legit Online Jobs. Brand New Site Design! 24/7 Live Support Turns Visitors Into Paying Customers. All Visitors Get Responses To Their Queries In Real-Time. Take Advantage. Earn Some Real Cash! Click Here!

2009/03/21

Finding the Happiness

Finding happiness is like finding yourself. You don't find happiness, you make happiness. You choose happiness. Self-actualization is a process of discovering who you are, who you want to be and paving the way to happiness by doing what brings YOU the most meaning and contentment to your life over the long run.
(This definition of happiness by David Leonhardt, The Happy Guy)

Kebahagiaan? Siapa sih yang gak kepengin bahagia? Tapi apa sesederhana itu kita bisa men-define arti kebahagiaan itu sendiri. Bukan hal yang aneh kalo hidup di jaman sekarang, kebahagiaan itu diukur dengan hal-hal artificial dan yang kasat mata.. Sejak kita kecil, kepala kita di penuhi oleh pemikiran bahwa dengan memiliki uang yang banyak, hidup kita akan bahagia. Anehnya, begitu kita dewasa, kita dihadapkan kenyataan bahwa uang tidak bisa membeli kebahagiaan. Uang hanya bisa mempermudah hidup kita.Buktinya semakin uang banyak uang kita, kita tidak bisa bernafas dengan lega karena banyak hal yang harus kita lakukan dan banyak waktu kita yang harus kita pergunakan/ditukar dengan uang itu sendiri. Menyedihkan yaaa..Kita bisa punya banyak uang tapi tidak ada waktu keluarga, sahabat bahkan diri kita sendiri.

Jadi gimana donk mencari kebahagiaan??

Seperti yang saya tulis sebelumnya, setiap orang bisa men-define kebahagian buat mereka sendiri. Tapi buat saya pribadi, happiness is not found at the end of the road, it is experienced along the way. So take not for granted each moment of your life and you will find a reason to be happy each day...

Yup, saya memilih untuk membuka mata lebih lebar untuk memahami setiap hal yang terjadi di dalam hidup saya. Melihat hal-hal kecil di sekeliling saya. Seperti ketika saya mendengar salah satu sahabat (sekaligus mantan co-worker) di tempat saya dulu bekerja harus melepas karir yang dia miliki demi keinginan untuk mendapatkan seorang baby. Dia memutuskan mengikuti suaminya yang bekerja berpindah2 tempat mengelilingi dunia. Meski sampai hari ini dia belum berhasil mendapatkan baby, tapi mungkin dia sekarang bahagia bisa berdekatan dengan suaminya and trying to do their best to have a baby. Ato beberapa hari yang lalu, saya mendapat e-mail dari seorang teman di bangku kuliah yang tetap melajang di usia nya yang hampir 36 tahun. Mungkin karena desperate ato pasrah...setiap kali ada kesempatan untuk curhat, dia selalu bilang..."cariin gw laki donk..gw gak mau pacaran nih, gw mau MENIKAH..." Sebagai teman, saya tentu prihatin, melihat hal tersebut and wishing all the best for them. Tapi diatas semua itu, setiap kali saya melihat keadaan2 yang mungkin kurang menguntungankan buat orang2 di sekitar saya, saya merasa jauh lebih bahagia dan mensyukuri hidup yang saya miliki. Hidup saya mungkin jauh dari sempurna tapi so far Tuhan begitu sayang kepada saya dan itu menjadi satu alasan kuat untuk bersikap bahagia setiap saat. Meski ada juga saat2 dimana saya juga merasa kesal dengan banyaknya masalah di dalam hidup saya dan ujung-ujungnya saya merasa ...down tapi satu hal yang mengendap di bawah sadar saya bahwa semua kesedihaan-kebahagian, keberuntungan-kemalangan, manis-pahit, atas-bawah adalah hukum yang terjadi di alam semesta ini. Dengan memahami kenyataan bahwa tidak setiap saat roda hidup kita di atas ato di bawah, kita bisa merasa lebih bersyukur dan berbahagia setiap saat...!!!

The happiest people don't necessarily have the best of everything,they just make the most of everything that comes their way...